BERAGAM MANFAAT AKTIFITAS FISIK BAGI KESEHATAN

 

Odoo • Image and Text

 

Ada beragam manfaat aktivitas fisik  yang bisa Anda peroleh, mulai dari memelihara fungsi organ hingga meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh. Tak hanya bermanfaat untuk kesehatan fisik, olahraga juga baik untuk kesehatan mental Anda.

 

Aktivitas Fisik  merupakan salah satu cara paling praktis dan sederhana untuk menjaga kesehatan tubuh, tetapi masih sering kali terabaikan. Padahal, dengan berolahraga dan aktif bergerak secara rutin, tubuh dapat lebih bugar dan kesehatan Anda pun akan tetap terjaga. Brikut manfaat aktifitas fisik bagi Kesehatan:

 

1)      Mengontrol berat badan ideal

Tak bisa dipungkiri, sudah pasti semua orang mendambakan untuk memiliki berat badan ideal. Karena dengan memiliki berat badan ideal akan membuat tubuh terasa lebih sehat dan bugar. Apabila kita kurang melakukan aktifitas bergerak pasti dapat mengakibatkan  kenaikan berat badan atau kegemukan. Banyak penelitian menunjukkan kaitan antara tubuh yang kurang gerak dengan kenaikan                                  berat   badan dan kegemukan. 

Sebaliknya, semakin banyak bergerak, maka semakin banyak manfaat aktivitas fisik yang dapat   dirasakan. Salah satunya adalah metabolisme tubuh yang meningkat sehingga dapat menjaga berat badan tetap  ideal.

 

2)      Menurunkan risiko penyakit berbahaya

Apabila tubuh yang kurang gerak dapat menyebabkan menumpuknya kalori dan timbunan lemak dalam tubuh. Hal inilah yang dapat meningkatkan risiko terkena berbagai macam penyakit berbahaya dan berakibat pada kematian. Seperti penyakit jantung  koroner, diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi, hingga stroke.

Aktivitas fisik dapat membantu meraih berat badan ideal sehingga menurunkan risiko berbagai penyakit berbahaya di kemudian hari. Tentunya hal ini harus dibarengi dengan gaya hidup sehat seperti  mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang.

 

3)      Menjaga kesehatan tulang dan otot

Mengkombinasikan asupan protein dengan jenis olahraga tertentu, misalnya angkat beban, dapat merangsang pembentukan otot. Dengan latihan fisik tubuh akan melepaskan hormon yang dapat meningkatkan penyerapan asam amino oleh otot sehingga massa dan kekuatan otot terjaga.

Otot yang lemah akan menyebabkan mudah terkena cedera. Selain itu, manfaat latihan fisik juga dapat                                  meningkatkan kepadatan tulang sehingga dapat mencegah osteoporosis pada saat lanjut usia.

 

4)      Menjaga kesehatan kulit

Olahraga teratur dalam batas yang wajar dapat mendorong tubuh untuk menghasilkan antioksidan alami dan meningkatkan sirkulasi darah. Hal ini dapat menjaga kesehatan sel kulit dan mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini.

 

5)      Menjaga kesehatan otak

Aktivitas fisik juga dapat meningkatkan detak jantung dan meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen pada otak. Hal ini mampu meningkatkan kinerja otak, meningkatkan kemampuan berpikir, dan mengingat.

 

6)      Meningkatkan daya tahan dan sistem kekebalan tubuh.

Aktifitas fisik seperti olahraga teratur dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu melawan infeksi. Sel-sel kekebalan tubuh bekerja secara efektif dan meningkatkan aliran darah, dan peradangan, serta  memperkuat antibodi.