Simak!! 7 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Hujan Tiba

 

Odoo • Image and Text

 

Musim hujan telah tiba Udara dingin, lembap dan mendung yang identik dengan musim hujan bisa membuat daya tahan tubuh menurun, apalagi aktivitas fisik cenderung menurun. Jika kita tidak berhati-hati, penyakit mudah menyerang.

Di masa pandemi seperti sekarang, menjaga daya tahan tubuh adalah modal dasar kita terhindar dari virus. Terlebih kasus harian Covid-19 masih tinggi. Berikut 7 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Hujan Tiba:

 

1)      Mencuci Buah dan Sayur Sebelum Dimakan

Konsumsi buah dan sayur tidak harus di musim hujan saja, tapi setiap hari. Di dalam buah dan sayur terdapat banyak nutrisi alami yang penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Namun, penting untuk mencuci buah dan sayu sebelum dikonsumsi, agar kotoran dan zat kimia yang menempel hilang.

 

2)      Rajin Mencuci Tangan

Tips menjaga tubuh tetap sehat tidak hanya berpusat pada makanan yang dikonsumsi saja, tapi juga masalah kebersihan tubuh, salah satunya mencuci tangan.

Di musim hujan, semakin banyak bakteri dan kuman yang berkembang, karena suhu udara menjadi lebih lembab. Oleh sebab itu, kita harus rajin mencuci tangan, baik sebelum makan maupun setelah melakukan sesuatu.

 

3)      Rajin Membersihkan Rumah

Tidak hanya kebersihan tubuh saja, untuk menjaga tubuh tetap sehat, kita juga harus memperhatikan lingkungan sekitar. Saat musim hujan, suhu ruangan di dalam rumah akan berubah menjadi lebih lembab dan basah. Banyak bakteri dan kuman penyebab penyakit yang menyenangi kondisi demikian.

Oleh sebab itu, selama musim hujan, kita harus rajin membersihkan rumah. Tips ini baik untuk menjaga tubuh tetap sehat agar terhindar dari serangan bakteri atau kuman yang menempel di setiap sudut rumah.

 

4)      Selalu Cek Perkiraan Cuaca Harian

Mencegah lebih baik daripada mengobati, ungkapan tersebut memang benar adanya. Agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari serangan penyakit di musim hujan, lebih baik kita mencegah penyebabnya.

Kekebalan tubuh biasanya akan menurun ketika terjadi perubahan suhu tubuh. Kehujanan menjadi salah satu pemicunya, virus, kuman dan bakteri akan lebih mudah menyerang tubuh. Jangan lupa mengecek perkiraan cuaca setiap pagi sebelum beraktivitas untuk mempersiapkan diri menghadapi hujan.

 

5)      Pakai Pakaian Tebal, dan Sedia Payung atau Jas Hujan

Turunnya hujan tidak bisa terprediksi dengan akurat, bahkan kadang ramalan cuaca harian bisa salah. Untuk mengantisipasinya, selalu bawa jaket atau pakaian tebal dan membawa payung atau jas hujan. Selain untuk melindungi tubuh dari air hujan, pakaian tebal mampu membuat tubuh jadi lebih hangat.

 

6)      Rutin Berolahraga

Kunci utama menjaga tubuh tetap sehat ialah berolahraga. Dengan rutin berolahraga, kekuatan dan kekebalan tubuh akan meningkat. Inilah yang membuat para atlet atau orang yang gemar berolahraga jarang terserang penyakit.

 

Tidak hanya di musim hujan saja, olahraga bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Terutama di musim hujan, tubuh memerlukan pertahanan dan kekuatan lebih dalam menghadapi cuaca dan suhu yang kerap berubah. Jadi, jangan lupa untuk selalu berolahraga dengan rutin ya.

 

7)      Istirahat yang Cukup

Tips menjaga tubuh tetap sehat di musim hujan yang terakhir yaitu cukup istirahat. Tubuh yang kelelahan karena banyak beraktivitas, akan membuat imunitas menurun, dan lebih mudah terserang berbagai penyakit.

 

Baik istirahat di siang hari maupun istirahat malam, kualitas istirahat sangat penting. Usahakan untuk tidak begadang, dan bekerja tanpa istirahat. Bukannya ketepatan pekerjaan yang diperoleh, tapi justru membuat tubuh menjadi kelelahan dan berujung pada serangan penyakit. Lebih baik mencegah daripada mengobati, kan?