Tahukah Anda Dampak Buruk Menggunakan Headphone saat Tidur Bagi Kesehatan Kita?
Mendengarkan musik sambil tidur dipercaya bisa meningkatkan kualitas tidur dan membantu Anda untuk tidur lebih cepat. Meski begitu, Anda disarankan untuk tidak tidur pakai headset. Sebab, ada beberapa bahaya menggunakan headset saat tidur yang perlu diwaspadai.
1. Penumpukan kotoran telinga
Bahaya menggunakan headset saat tidur yang pertama adalah penumpukan kotoran telinga. Masalah ini dapat terjadi saat Anda menggunakan headset terlalu masuk ke dalam telinga.
Penggunaan headset yang terlalu masuk ke dalam dapat menghambat sirkulasi udara di dalam telinga sehingga membuat kotoran terdorong ke dalam gendang telinga.
Dalam jangka panjang, kotoran telinga dapat menumpuk dan sulit untuk dibersihkan.
2. Menyebabkan otitis eksterna
Bahaya pakai headset untuk tidur selanjutnya adalah otitis eksterna. Kondisi medis ini terjadi saat saluran telinga mengalami iritasi.
Perlu dipahami, saluran telinga memiliki fungsi yang penting karena menghubungkan telinga luar ke gendang telinga.
Otitis eksterna umumnya dialami oleh atlet renang. Namun, tidur pakai headset dalam jangka panjang juga dipercaya bisa menyebabkannya.
3. Mengundang nekrosis
Nekrosis juga menjadi salah satu bahaya headset saat tidur yang perlu diwaspadai, terutama jika headset yang Anda pakai ukurannya tidak pas. Sebab, bagian headset yang tidak pas tersebut dapat merusak jaringan di sekitar lubang telinga.
Nekrosis adalah kondisi medis yang ditandai dengan kematian jaringan. Jika hal ini terjadi di bagian telinga, jaringan di sekitarnya dapat rusak.
4. Mencekik leher
Menggunakan headset dengan kabel yang panjang dikhawatirkan dapat membuat leher Anda tercekik. Sebab, saat tubuh Anda bergerak ketika tidur, kabel dari headset juga bisa ikut bergerak dan berpotensi mencekik leher.
5. Mengakibatkan gangguan pendengaran
Salah satu akibat tidur pakai headset dalam jangka panjang adalah gangguan pendengaran, terutama jika volumenya terlalu besar dan durasinya lama.
Mendengarkan headset dalam volume yang terlalu besar dan durasi lama bahkan juga dipercaya bisa menyebabkan gangguan pendengaran permanen.
6. Telat bangun saat waktu darurat
Selain dipercaya bisa merugikan kesehatan, bahaya menggunakan headset saat tidur dianggap mampu merugikan kehidupan sehari-hari Anda.
Misalnya, saat Anda menyalakan alarm untuk terbangun di pagi hari, telinga Anda masih tertutup oleh headset dengan musik yang terlalu keras.
Situasi ini berpotensi dapat membuat Anda terlambat bangun saat waktu darurat, seperti telat masuk ke kantor atau sekolah. Kasus terparahnya mungkin Anda tidak terbangun saat terjadi kebakaran atau bencana alam.